Akses Warga Diblokir, HBB Soroti Kebijakan PT TPL

Foto. Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Horas Bangso Batak (HBB), Lamsiang Sitompul, SH, MH

MEDAN | SUMEKAR.ID — Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Horas Bangso Batak (HBB), Lamsiang Sitompul, SH, MH, mengecam tindakan PT Toba Pulp Lestari (TPL) yang diduga menutup akses jalan menuju lahan pertanian milik masyarakat di Dusun Nagasaribu Siharbangan, Desa Pohan Jae, Kecamatan Siborong-borong, Kabupaten Tapanuli Utara.

“Sangat disayangkan PT TPL melakukan penutupan jalan yang merupakan akses masyarakat,” ujar Lamsiang, Selasa (18/2/2025) Kemarin, dari Jakarta.

banner 325x300

Ia meminta pemerintah untuk mengevaluasi konsesi PT TPL yang dinilai kerap bermasalah dengan masyarakat.

Baca Juga:  Power Up Event PLN, Peluang Hemat untuk Pengguna Kendaraan Listrik di IIMS 2025!

Jika terbukti menyengsarakan rakyat, Lamsiang menegaskan bahwa izin PT TPL harus dicabut.

“HBB tegas, konsesi PT TPL perlu dievaluasi. Kenapa begitu mudah mendapatkan izin hingga ribuan hektare? Jika sudah menyengsarakan rakyat, cabut saja izinnya,” tegasnya.

Lamsiang juga mengapresiasi kehadiran Ephorus HKBP, Pdt. Dr. Victor Tinambunan, MST, yang turun langsung ke lokasi pemblokiran akses jalan oleh PT TPL.

“HKBP sebagai wadah suku Batak sudah sewajarnya menjadi garda terdepan dalam membela hak-hak masyarakat. Kehadiran Ephorus HKBP di lokasi ini patut dihargai dan dihormati. Kita lihat sebesar apa rasa hormat mereka terhadap hadirnya Ephorus,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *