SIBOLGA|SUMEKAR.ID — Dalam nuansa penuh berkah bulan Ramadan, Komunitas Donatur dan Organisasi “Berbagi Sedekah” bersama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIKes Nauli Husada Sibolga menyalurkan paket buka puasa kepada masyarakat di sekitar Masjid Taqwa Muhammadiyah, Sibolga Selatan.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial yang rutin dilaksanakan dengan tema “Berkah Sedekah, Ayo Donasi Bersama”, yang mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menyisihkan rezeki demi berbagi kebahagiaan dengan sesama. Tahun ini, ratusan paket buka puasa telah disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, dengan harapan dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi penerima maupun para donatur.
Ketua BEM STIKes Nauli Husada Sibolga, Percaya Hia, menyampaikan rasa bangga dan syukurnya karena dapat terlibat langsung dalam kegiatan mulia ini. “Kami sebagai mahasiswa tidak hanya dituntut untuk belajar di bangku kuliah, tetapi juga harus hadir dan bermanfaat di tengah masyarakat. Semoga kehadiran kami membawa kebaikan dan motivasi bagi semua pihak untuk terus berbagi,” ujarnya.
Sementara itu, Koordinator Komunitas dan Organisasi Berbagi Sedekah, Soeandi Malik, menjelaskan bahwa kegiatan ini telah menjadi agenda tahunan yang selalu mendapat sambutan positif dari masyarakat.
“Kami ingin terus menumbuhkan semangat berbagi, mempererat persaudaraan, dan mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam gerakan sedekah. Terima kasih kepada seluruh donatur yang telah mempercayakan amanahnya kepada kami,” ungkapnya.
Tak hanya dari relawan dan mahasiswa, dukungan juga datang dari para donatur yang secara aktif memberikan bantuan. Salah satunya, Donatur pembina kegiatan, Three One Gulo, SH., MH., menyampaikan apresiasi atas kerja keras panitia dan relawan.
“Kegiatan seperti ini adalah wujud nyata kolaborasi antara masyarakat, komunitas, dan dunia pendidikan. Saya berharap kegiatan ini bisa terus berkembang, menjadi contoh dan inspirasi bagi generasi muda untuk peduli terhadap sesama,” tuturnya.
Penyaluran paket berbuka puasa ini tidak hanya menjadi momen berbagi kebahagiaan, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan sosial dan menanamkan nilai kepedulian di bulan penuh rahmat. Semoga keberkahan Ramadan terus menyatukan hati dan langkah untuk selalu berbagi kebaikan.